Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2017

Gaharnya Hasil Benchamark iPhone 8, Kalahkan Galaxy S8

Gambar
Zeroformasi  -  Apple digosipkan baru akan merilis   iPhone 8  pada September mendatang. Meski begitu, berbagai rumor mengenai produk tersebut sudah banyak beredar.  Informasi terbaru datang dari segi performa. Beredar di China, sebuah screenshot memperlihatkan hasil benchmark Geekbench dari perangkat yang diduga keras sebagai iPhone 8.  Dugaan tersebut muncul setelah melihat jenis prosesor yang digunakan, yakni Apple A11 dengan 4 inti berkecepatan @2,74 GHz. Chipset itu sendiri diyakini bakal hadir di iPhone 8.  Pengujian iPhone 8 yang dilakukan di situs Geekbench memperlihatkan hasil yang sangat kencang. Pengujian single-core memperlihatkan hasil 4.537. Sedangkan multi-core menampilkan skor 8.975.  Sebagaimana dirangkum dari GSM Arena, Rabu (26/4/2017), skor single-core dari perangkat yang diduga sebagai iPhone 8 itu 30 persen lebih baik dari iPhone 7.  Bagaimana jika disandingkan dengan perangkat berbasisAndroid? Nilai yang didapatkan terduga iPhone 8 itu jauh lebih un

Google Translate Bahasa Indonesia Kini Berbekal Teknologi NMT, Apa Bedanya?

Gambar
Zeroformasi  -  Belum lama ini Google mengumumkan bahwa teknologi Neural Machine Translation (NMT) telah tersedia dalam Google Translate untuk bahasa Indonesia.  Teknologi ini memungkinkan Google Translate melihat konteks yang lebih luas untuk menemukan hasil terjemahan yang paling relevan, disesuaikan dengan bahasa percakapan dengan tata bahasa yang tepat.  Menurut Macduff Hughes, Engineering Director Google Translate, NMT merupakan sebuah teknologi penerjemah berbasis kecerdasan buatan (artificial intelligence) untuk memberikan hasil terjemahan yang lebih akurat, natural, dan mudah dimengerti.  "Istilah 'Neural' sebetulnya terinspirasi dari susunan saraf di otak manusia, di mana NMT akan memproses sebuah kalimat secara keseluruhan, dan tidak lagi kata per kata," kata Hughes saat dikonfirmasi  Tribunnews .  Mengenai alasan yang mendorong Google membenamkan teknologi NMT untuk bahasa Indonesia, Hughes menjelaskan ada lima hal yang menjadi preferensi dari p

Presiden Jokowi dan Duterte Resmikan Layanan Kapal Ro-Ro Davao-Bitung

Gambar
Zeroformasi  -  Presiden Joko Widodo bersama Presiden   Filipina   Rodrigo Roa Duterte   akan meresmikan Layanan Kapal Ro-Ro Davao - General Santos -   Bitung   di Kudos Port, Davao  Filipina , Minggu (30/4/2017) pagi.  Berdasarkan informasi yang diterima dari Kepala Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, Presiden dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo bertolak ke Davao menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 dari Bandara Col Jesus Villamor, Manila.  Turut menyertai keduanya dalam penerbangan menuju Davao, Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Duta Besar Indonesia untuk Filipina Johny J Lumintang.  Peresmian layanan pelayaran ini diharapkan dapat dimanfaatkan secara optimal dalam memajukan sub kawasan, baik dari aspek konektivitas, perdagangan hingga people to people contact antara Indonesia-Filipina maupun ASEAN.  &q

Paus Fransiskus Dorong Mediasi Internasional Dalam Krisis Korea Utara

Gambar
Zeroformasi  -  Paus Fransiskus telah meminta adanya mediasi internasional untuk mengurangi ketegangan antara AS dan Korea Utara terkait aktivitas nuklir Pyongyang.  Paus menyarankan bahwa Norwegia, contohnya, "selalu bersedia membantu".  Dia mengingatkan bahwa krisis tersebut berisiko menyebabkan kehancuran akibat perang dan "sisi baik kemanusiaan" akan hilang.  Komentarnya itu disampaikan beberapa jam setelah Korea Utara melakukan uji rudal balistik, dan AS serta Korea Selatan mengatakan bahwa rudal tersebut meledak beberapa saat setelah diluncurkan.  Rudal tersebut ditembakkan dari lokasi di provinsi Pyeongan Selatan, di utara Pyongyang, menurut Korea Selatan.  Presiden AS Donald Trump menuduh Pyongyang "tidak menunjukkan rasa hormat" pada Cina dan presidennya.  Trump baru-baru ini menerima Presiden Cina Xi Jinping dan memujinya karena telah "berusaha keras" pada Korea Utara.  Uji rudal ini terjadi beberapa jam setelah Dewan

Turki Blokir Situs Wikipedia

Gambar
Zeroformasi  -  Turki   memblokir akses terhadap ensiklopedia online (daring)   Wikipedia   di seluruh wilayah negara tersebut, Sabtu (29/4/2017).  Tidak jelas mengapa Turki melarang akses terhadap salah satu situs populer di dunia.  Kelompok Turkey Blocks mengatakan, situs itu tidak dapat diakses sejak pukul 08.00 waktu setempat atas perintah otoritas Turki.  Masyarakat Istanbul tidak dapat mengakses halaman Wikipedia sama sekali tanpa menggunakan Virtual Private Network (VPN).  "Setelah dilakukan analisis teknik dan pertimbangan hukum Nr 5651, sebuah kebijakan administratif telah dilakukan untuk situs tersebut," menurut pernyataan Otoritas Informasi dan Teknologi Komunikasi Turki.  Tidak ada alasan yang disampaikan berkaitan dengan pemblokiran ini. [tribun] 

Korea Utara Abaikan Ancaman Amerika Serikat dan Tetap Tembakkan Rudal Balistik

Gambar
Zeroformasi  -  Korea Utara terus membandel dengan kembali menembakkan rudalnya ke Laut Jepang, Sabtu (29/4/2017), meski Amerika Serikat dan negara-negara tetangga, termasuk China, mendesaknya untuk menghentikan provokasi.  Pyongyang di bawah kendali pemimpin  muda, Kim Jong Un, tak mengindahkan tekanan internasional di mana AS bersiap menerapkan sanksi baru atas program nuklir dan rudal balistiknya.  Menurut Korea Selatan, peluncuran rudal terbaru Korut itu dilakukan pada Sabtu pagi tetapi gagal mencapai targetnya, seperti dilaporkan Agence France-Presse.  Uji rudal balistik Korut terbaru itu terjadi setelah Menteri Luar Negeri AS, Rex Tillerson, memperingatkan  DK PBB tentang  “konsekuensi bencana” jika komunitas internasional – terutama lagi China – gagal menekan Korut untuk meningalkan program senjata berbahayanya itu.  Menurut Tillerson, pilihan militer untuk menangani Korut masih tersedia "di atas meja". Ia memperingatkan tentang hal itu dalam pidato pertama

Majelis Ulama Indonesia (MUI): Korupsi Pengadaan Al-Qur'an Bukan Masuk Penodaan Agama

Gambar
Zeroformasi  -  Wakil Ketua Komisi Hukum dan Perundang-undangan   Majelis Ulama Indonesia (MUI) , Iksan Abdullah turut mengomentari soal dugaan korupsi pengadaan Al-Quran dan Lab di Kemenag, dimana Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG),   Fahd El Fouz   ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Rutan Guntur, Jakarta Pusat.  Menurut Iksan, ‎kasus dugaan korupsi pengadaan Al-Quran tidak bisa disebut sebagai penodaan agama, atau disamakan dengan kasus dugaan penodaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).  "Masih perlu kami kaji, tapi yang jelas kan ini korupsinya pengadaan Al-Quran. Bukan mengurangi ayat Al-Quran," ujar Iksan, dalam diskusi di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (29/4/2017).  Iksan menjelaskan karena kasus tersebut adalah korupsi mengenai proyek pengadaan Al-Quran maka itu sudah masuk ranah hukum dan jelas ada Undang-Undang Tindak Pidana Korupsi.  Namun apabila korupsinya mengenai korupsi mengurangi ayat Al-quran seperti ayatnya dihila

Kecelakaan di Jalan Parangtritis, Suami Istri Pengendara Motor Tewas, Seorang Lagi Kritis

Gambar
Zeroformasi  -  Dua orang tewas di tempat akibat kecelakaan maut di Jalan Parangtritis KM 12, Manding, Bantul, Sabtu (29/4/2017) pagi.  Kecelakaan ini melibatkan mobil Daihatsu Zebra, sepedan motor dan satu unit motor roda tiga.  "Dua orang yang berboncengan menggunakan sepeda motor dari arah utara tewas di tempat. Mereka suami istri. Menurut info mereka warga Sangkeh, Kretek. Yang laki-laki kepalanya pecah yang perempuan tidak tahu pasti (kondisinya)," ujar Bambang Ari Wibowo (57) warga sekitar saat ditemui di depan rumahnya.  Ia menambahkan, pengemudi motor roda tiga Viar sempat dilarikan ke rumah sakit namun kondisinya sudah kritis.  Proses evakuasi kecelakaan sempat membuat macet karena melibatkan mobil ambulans dan mobil derek untuk membawa mobil Daihatsu Zebra yang bagian depannya hancur.  "Evakuasinya cukup lama, saya tinggal mengantar anak sekolah dan sampai rumah lagi belum selesai," kata dia. [tribunjogja] 

Terbongkarnya Ganja yang Dibawa Rapper Iwa K Bermula Dari Kecurigaan Bungkus Rokok

Gambar
Zeroformasi  -  Jajaran Polresta Bandara Soekarno Hatta, Tangerang mengamankan penyanyi rap Iwa K, Sabtu (29/4/2017) pagi.  Iwa ditangkap petugas lantaran kedapatan membawa narkotika jenis ganja.  "Tersangka yang kami amankan Iwa K (46) pagi tadi," ujar Kasat Narkoba Polresta Bandara Soetta, Kompol Martua Silitonga kepada Warta Kota (Tribunnews.com Network), Sabtu (29/4/2017).  Iwa K dibekuk aparat di Terminal 1 B Bandara Soetta sekitar pukul 05.00 WIB. Pelantun tembang "Bebas" ini diamankan saat akan memasuki Security Check Point.  "Dia (Iwa K) kedapatan membawa tiga linting ganja," ucapnya.  Petugas Aviation Security (Avsec) yang berkoordinasi dengan polisi segera menangkap pelaku.  Kini polisi telah melakukan pengamanan terhadap yang bersangkutan.  KTP Iwa K "Kami masih menyelidiki dan mengembangkan kasus ini," kata Martua.  Sementara itu Security Rescue & Fire Senior Manager Bandara Soetta, Tommy Bawono menjelask

Beginilah Siswa SD di Jepang

Gambar
Zeroformasi  -  Ini adalah pemandangan umum di angkutan massal di Jepang: Segerombolan Anak kecil melalui gerbong kereta, tunggal atau dalam kelompok-kelompok kecil, mencari kursi. Mereka memakai kaus kaki lutut, dipoles sepatu kulit, dan jumper kotak-kotak, dengan topi bertepi lebar diikat di bawah dagu dan ditempelkan ke ransel mereka. Anak-anak seusia 6 atau 7, dalam perjalanan mereka ke dan dari sekolah.  Setiap siswa SD di Jepang pasti punya tas randoseru. Banyak orang yang ngeliatnya di anime atau media Jepang lain. Karena biasanya terbuat dari kulit berkualitas tinggi, anak-anak dapat menggunakannya selama 6 tahun.  Walau standart-nya adalah cowok bewarna hitam dan cewek bewarna biru, tapi ada banyak variasi pola dan warna, sehingga tas ini uda berkembang jadi item fashion. Beberapa tahun ini, karena penampilannya yang fashionable dan kegunaannya, tas ini juga mulai mendunia.  Jepang memiliki tingkat kejahatan sangat rendah, yang pasti alasan utama orang tua meras

Situs Telkomsel Dibobol Hacker Gara-Gara Kuota Internet, Ini Saran Mabes Polri!

Gambar
Zeroformasi  -  Laman resmi situs Telkomsel, www.telkomsel.com,  diretas peretas atau hacker.  Peretas mengubah (deface) tampilan depan laman tersebut dengan sejumlah kalimat keluhan atau protes atas mahalnya tarif kuota internet dari perusahaan operator seluler tersebut.  Atas kejadian itu, Direktur VI Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri, Brigjen Pol Fadil Imran menyarankan pihak Telkomsel untuk membuat laporan kepolisian agar bisa diselidiki pelakunya.  "Disarankan bikin LP (laporan polisi)," kata Fadil.  Menurutnya, kasus peretasan bisa mulai diselidiki setelah adanya pelaporan dari Telkomsel selaku pihak yang dirugikan.  Adita Irawati, Vice President Corporate Communications Telkomsel pun berkomentar terkait hacker yang meretas situs online Telkomsel dan berisi mengumpat serta minta tarif diturunkan.  Pihaknya selaku operator telekomunikasi tersebut menyatakan terima kasih.  "Telkomsel berterima kasih dan menghargai keluhan masyaraka

GEEVV, Mesin Pencari Asli Indonesia?

Gambar
Zeroformasi  -  "Kegiatan browsing sudah jadi keseharian. Bahkan bisa dibilang sudah jadi bagian dari gaya hidup. Terlebih di Indonesia sendiri," cerita Azka, saat berbincang dengan CNNIndonesia.com.  Akhirnya Azka memilih mesin pencari sebagai medium berdonasi yang ia sebut dengan social search engine. Konsep tersebut ia ambil untuk menjembatani kegiatan donasi di sela-sela kehidupan masyarakat sekaligus menjadi jawaban dari keinginannya melibatkan aksi sosial di ujung jari pengguna internet.  Menggandeng seorang rekan, akhirnya lahir sebuah gagasan untuk menciptakan mesin pencari bernama Geevv pada Agustus 2016. Hanya berselang sekitar sebulan tepatnya pada 26 September, Geevv beroperasi pertama kalinya.  Apa Itu GEEVV?  Azka menjelaskan bahwa Geevv bukanlah sekadar mesin pencari seperti Google. Secara teknis, ia akui cara kerjanya tak jauh berbeda seperti yang orang sering lihat dari Google. Namun secara prinsip, Azka menekankan bahwa startup yang ia buat adalah soc

11 Proyek Google yang Mampu Mengubah Dunia

Gambar
1. Project Loon Penyebaran akses internet di seluruh dunia masih belum merata. Salah satu kendala terbesar yang menghalangi penyebaran internet adalah masalah geografis yang menyulitkan pembangunan infrastrukur. Seperti, hutan, gunung, dan pulau-pulau yang terpisah oleh lautan. Itulah permasalahan yang ingin diatasi oleh Google dalam  Project Loon . Google ingin meratakan  akses internet untuk orang-orang di seluruh dunia, termasuk mereka yang tinggal di daerah-daerah terpencil. Caranya adalah memakai balon udara yang akan terbang 60.000 sampai 90.000 kaki di udara dan akan bertahan sekitar 100 hari setelah mengudara. 2. Project Titan Ambisi Google untuk mencoba menyediakan akses internet di seluruh dunia, dibuktikan melalui  Project Titan . Proyek ini mengandalkan pesawat tanpa awak atau yang populer disebut  drone . Pesawat tanpa awak yang menyerupai capung itu diklaim mampu terbang selama 5 tahun tanpa harus turun ke darat dan mengisi bahan bakar. Mereka memanfaatkan te

Ponsel Yang Di Desain Untuk Para Militer! Sekuat Apa?

Gambar
Ponsel mahal? Banyak, ponsel murah? Banyak, ponsel canggih? Banyak, ponsel tahan banting, debu, atau air? Banyak, tapi ponsel setangguh militer Amerika Serikat? Cuman satu! Perusahaan ponsel asal Jepang, Kyocera, sekarang ini sedang melakukan beberapa tes untuk ponsel super-tangguh-nan-kuatnya yang baru. Ponsel ini bernama  Torque X01 . Menurut pembuatnya, ponsel lipat ini adalah ponsel pertama yang berhasil memenuhi  18 kategori standar untuk peralatan militer Amerika Serikat yang disebut  MIL-STD-810G . Berikut adalah kategori dalam MIL-STD-810G yang sejauh ini berhasil dilalui oleh Torque X01: -Terkena hujan dengan intensitas 1.7mm/menit selama 30 menit dari 6 arah berbeda -Bertahan di air selama 30 menit di kedalaman 1.5 meter -Terkena hujan dari ketinggian 1 meter selama 15 menit -Terkena debu dan pasir  selama berjam-jam, dengan kecepatan angin 8.9 -meter/detik dan konsentrasi 1.6 gram/m³ -Menghantam triplek lauan lumber dari ketinggian kira-kira 1.22 meter dari 26