11 Proyek Google yang Mampu Mengubah Dunia

1. Project Loon

Project Loon
Penyebaran akses internet di seluruh dunia masih belum merata. Salah satu kendala terbesar yang menghalangi penyebaran internet adalah masalah geografis yang menyulitkan pembangunan infrastrukur. Seperti, hutan, gunung, dan pulau-pulau yang terpisah oleh lautan.
Itulah permasalahan yang ingin diatasi oleh Google dalam Project Loon. Google ingin meratakan akses internetuntuk orang-orang di seluruh dunia, termasuk mereka yang tinggal di daerah-daerah terpencil. Caranya adalah memakai balon udara yang akan terbang 60.000 sampai 90.000 kaki di udara dan akan bertahan sekitar 100 hari setelah mengudara.

2. Project Titan

Project Titan
Ambisi Google untuk mencoba menyediakan akses internet di seluruh dunia, dibuktikan melalui Project Titan. Proyek ini mengandalkan pesawat tanpa awak atau yang populer disebut drone. Pesawat tanpa awak yang menyerupai capung itu diklaim mampu terbang selama 5 tahun tanpa harus turun ke darat dan mengisi bahan bakar. Mereka memanfaatkan tenaga surya sebagai sumber energi, dimana panel-panel surya diletakkan pada bagian sayap dan ekor.
Ukuran pesawatnya macam-macam, tergantung tipe. Untuk Titan Aerospace Solara 60, bisa mengarungi jarak 4 juta kilometer dengan bergantung pada tenaga surya. Ia mampu bertahan selama 5 tahun di ketinggian 20 kilometer dari permukaan bumi. Dengan kemampuan tersebut, pesawat itu dapat membawa alat kamera dan peralatan komunikasi nirkabel agar dapat memancarkan sinyal internet ke daerah yang masih "offline."

3. Project Moonshot Lab

Project Moonshot Lab
Google berekspansi kemana-mana, mereka juga mengembangkan pil berteknologi nano untuk membantu dokter mendeteksi tanda-tanda kanker. Pil ini bisa diminum, nantinya akan memasuki aliran darah dan dapat mendeteksi sel kanker. Menurut peneliti, nanopartikel bersifat magnetis sehingga dapat menarik partikel sel kanker.
Selain itu, Google X juga membuat perangkat yang bisa melawan penyakit kanker. Perangkat yang dimaksud adalah sebuah wearable yang bisa dipakai di tangan, seperti fitness band atau smartwatch yang dapat memberikan sistem peringatan dini untuk kanker.

4. Mobil Kemudi Otomatis

Mobil Kemudi Otomatis
Menurut organisasi kesehatan dunia (WHO), ada 1,24 juta orang di seluruh dunia meninggal setiap tahunnya karena tabrakan. Jumlah ini diperkirakan akan meningkat menjadi 2,2 juta pada tahun 2030.
Nah program mobil dengan mobil kemudi otomatis ini pun diharapkan dapat mengurangi jumlah kecelakaan. Google kini menjadi pemimpin dalam penelitian mobil kemudi otomatis karena perangkat lunak menjadi kunci terwujudnya kendaraan ini. Teknologi itu mencakup robotika, drone, jaringan saraf, kecerdasan buatan, pembelajaran mesin, dan visi mesin.

5. Lensa Kontak Pintar

Lensa Kontak Pintar
Proyek ini merupakan salah satu fokus proyek masa depan Google dalam bidang kesehatan. Untuk mengembangkan kategori produk pintar teranyar ini, Google menggandeng tim peneliti kesehatan Life Science.
Kontak lensa pintar akan mengirimkan informasi tingkat gula darah ke perangkat elektronik pengguna dan juga bisa memonitor kesehatan jantung. Cukup menyematkan lensa tersebut pada mata pengguna dan menghubungkannya ke smartphone, maka pengguna bisa tiap saat mengetahui informasi kesehatan tubuh.

6. Sendok Pintar

Turbin Angin
Dengan embel-embel pintar itu, sendok ini memang bukan sendok biasa. Sendok yang dikembangkan oleh perusahaan startup bernama Lift Lab yang diakuisisi Google ini ditujukan bagi mereka penderita penyakitparkinson ataupun penyakit lain. Dimana tangan selalu bergetar kalau menggunakan sendok, sehingga kurang nyaman saat makan.
Sendok dengan sumber daya baterai ini didesain mampu menyesuaikan diri dengan getaran tangan pengguna, sehingga bagian depan tetap akan seimbang. Diklaim, sendok ini mampu menekan tingkat getaran sampai 76%.

7. Turbin Angin

Sendok Pintar
Turbin angin yang dikembangkan Google ini, dapat diterbangkan di langit seperti layang-layang. Ditambatkan 300 meter di atas tanah dan akan memiliki sayap untuk membantu tetap berada di udara. Mengambang di ketinggian, turbin akan didukung oleh kecepatan angin yang lebih tinggi dan sehingga meningkatkan jumlah energi yang dihasilkan.
Turbin itu sedang dikembangkan sebagai bagian dari departemen Google X, dengan mengembangkan hasil akuisisi perusahaan bernama Makani. Menurutp para insinyur Google, layang-layang energi itu memiliki potensi untuk menghasilkan 50% lebih banyak energi sementara menghilangkan 90% dari bahan yang digunakan dan untuk setengah biaya dari turbin angin konvensional.

8. Project Baseline Study

Project Baseline Study
Baseline Study yang dikembangkan oleh tim eksperimen Google X ini didesain untuk membangun database yang nantinya akan menunjukkan kondisi tubuh manusia yang sehat sempurna berdasarkan informasi gen dan molekul dari 175 individu yang dirahasiakan identitasnya.
Proyek ini akan memungkinkan para dokter untuk mendeteksi dan mengobati penyakit mematikan yang umum ditemukan, seperti penyakit jantung dan kanker. Tidak hanya itu, dokter juga akan mampu mendeteksi tren dan pola penyakit sehingga model kesehatan nantinya akan berfokus pada pencegahan dan bukan lagi pengobatan seperti sekarang ini.

9. Project Cure Death

Project Cure Death
Project Cure Deatch yang dijalankan oleh Calico ini terbilang ambisius, yakni bertujuan untuk memperpanjang hidup manusia. Dapatkah Google memecahkan kematian? Kedengarannya seperti lelucon, tapi Google benar-benar serius.
Google berusaha mengembangkan teknologi untuk meningkatkan kehidupan masyarakat, dengan memulai dari yang kecil dan fokus sepenuhnya pada meneliti teknologi baru. Proyek ini jangka panjang, untuk sekarang belum diketahui perkembangannya.

10. Kecerdasan Buatan

Kecerdasan Buatan
Google juga mengembangkan riset artificial intelligence atau kecerdasan buatan, dengan menggandeng enam akademikus bidang sains komputer dan teknik mesin dari Oxford University. Google akan memberikan kontribusi yang nyata demi memastikan riset dan pengembangan kecerdasan buatan yang mampu meniru kecerdasan manusia.
Kerja sama ini bersifat terbuka dengan cara memberikan kesempatan bagi mahasiswa magang untuk terlibat di dalam proyek tersebut. Google juga mengakusisi Deep Mind, sebuah perusahaan startup di bidang pengembangan kecerdasan buatan untuk teknologi simulasi, e-commerce, dan game.
Itulah 10 proyek Google yang mampu mengubah dunia. Masih banyak proyek-proyek yang dikembangkan oleh Google, belum lagi proyek rahasia. Apa pendapat kamu tentang perkembangan Google?
Referensi: INFOgya 

Komentar